12 Cara Meningkatkan Kreativitas Anak DENGAN CEPAT
Esai Edukasi - Memiliki anak yang kreatif adalah impian semua orang tua. Tetapi pertanyaanya, bagaimana cara meningkatkan kreativitas pada buah hati? Dalam artikel kali ini, kami akan membahasnya untuk Anda.
cara meningkatkan kreatifitas anak |
Apa itu kreativitas? Menurut Robet E. Franken, kreativitas adalah suatu kecenderungan dari seseorang untuk bisa menghasilkan ide, kemungkinan atau solusi dari sebuah masalah.
Berdasar definisi tersebut, jelas semua orang tua ingin anaknya menjadi kreatif. Ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengasah dan meningkatkan kreativitas pada anak.
Tetapi sebelum itu, mari kita yakini bersama bahwa jiwa kreatif adalah sesuatu yang tidak bisa dibentuk dalam semalam. Perlu ketelatenan, kerja keras dan upaya cerdas supaya anak bisa menjadi sosok yang kreatif. Semua itu harus dilakukan dengan terus menerus dan bukan dalam waktu sekejap.
Lalu apa yang bisa dilakukan untuk meningkatkan kreativitas anak? Berikut Esai Edukasi memberikan tipsnya untuk Anda semua.
1. Permainan Edukatif
Permainan edukatif sangat penting bagi perkembangan karakter, kognitif maupun psikomotorik seorang anak.Dilansir dari Bussiner Insider, Ada beberapa keuntungan dari penggunaan permainan edukatif untuk anak-anak, antara lain sebagai sarana pembentukan intuisi, soft skill, kreatifitas dan presepsi.
Walau begitu, harus diperhatikan bahwa penting untuk menentukan jenis mainan apa saja yang cocok bagi buah hati Anda. Ini sejalan dengan hasil penelitian dari Profesor Trawick-Smith. Pakar pendidikan dari Amerika Serikat itu, seperti dilansir NAEYC, mengemukakan bahwa guru dan orang tua wajib untuk mempertimbangkan dengan matang sebelum memilih mainan apa saja yang cocok bagi anak-anak sebelum menggunakannya.
Beberapa mainan seperti lego, busy book atau scrabble memang sudah diakui secara umum mampu meningkatkan daya kreatifitas anak Anda. Lalu kenapa Anda tidak mencoba.
2. Selalu Beri Pertanyaan
Memberi pertanyaan ke anak juga merupakan salah satu cara sederhana namun efektif untuk meningkatkan daya kreatifitasnya.Beberapa pertanyaan sederhana seperti apa yang mereka lakukan di sekolah, film apa yang terakhir mereka lihat atau pendapat mereka tentang fenomena yang sedang hangat dapat merangsang otak si buah hati untuk membentuk persepsi dan logika dalam merespon sesuatu.
3. Beri Kebebasan Anak
Jangan terlalu mengekang Anak Anda. Berilah kebebasan untuk putra-putri Anda mengembangkan dirinya sesuai dengan apa yang mereka inginkan.Beri Anak Kebebasan Untuk Berekspresi |
Hal seperti memilih baju, musik, atau sahabat karib seharusnya menjadi domain mereka. Anda cukup mengawasi saja. Andaikanpun tidak setuju, utarakan itu dengan bahasa yang baik.
4. Ajarkan Istilah Baru
Ketika Anda dan si buah hati menonton tivi, berjalan-jalan atau berbincang dengan tetangga, mungkin ada istilah yang tidak ia ketahui. Janga risau atau merasa terganggu, namun beritahu arti dari istilah tersebut. Hal ini dapat meningkatkan kreativitas anak Anda, kosakata mereka bertambah.5. Sering Ajak Anak Untuk Berjalan-jalan
Jangan salah, banyak sekali hal yang bisa anak-anak dapatkan dari berjalan-jalan. Itu mengapa sekolah-sekolah rutin mengagendakan program darmawisata. Selain sebagai sarana pembelajaran bagi anak, juga refreshing dan piknik bagi guru.Dengan mengunjungi tempat yang baru, mereka akan bertemu aneka hal yang tidak pernah mereka jumpai sebelumnya. Ini tentu saja dapat menambah wawasan mereka.
6. Ajarkan Crafting
Selain koginif, ranah psikomotorik juga harus Anda perhatikan. Ada satu cara yang baik, efektif namun tetap menyenangkan untuk meningkatkan kreatifitas mereka. Crafting.Crafting atau membuat karya kerajinan dapat secara efektif merangsang daya kreatifitas mereka dengan baik. Terlebih kegiatan ini mampu menyeimbangkan ranah kognitif dan psikomotorik.
7. Kenalkan Bahasa Baru
Mengenalkan bahasa baru juga bisa menjadi opsi yang baik bagi peningkatan kreatifitas mereka. Ajarkan secara bertahap kosakata baru atau dafatarkan mereka ke kursus.8. Selalu Dorong Anak Untuk Mengungkapkan Idenya
Beri mereka kesempatan untuk mengekspresikan diri. Jangan batasi kreatifitas mereka. Ketika mereka melontarkan ide, seberapapun konyolnya itu, hargailah.9. Perlihatkan Tontotan Yang Mendidik
Beberapa tontonan dewasa ini memang tidak mendidik dan bahkan cenderung berbahaya. Pastikan anak Anda tumbuh menjadi pribadi yang baik, bukan sosok yang menggemari kekerasan, suka membully orang lain ataupun arogan dan intoleran pada teman-temannya yang berbeda dengannya.Semua dimulai dari apa yang ia tonton. Beri mereka nasihat bahwa beberapa tontonan, entah itu di tivi maupun internet sangat buruk dan tidak bermanfaat untuk mereka.
10. Hindari Untuk Memarahi Anak
Jangan pernah memarahi anak Anda secara berlebihan. Jangan ciutkan nyalinya. Sebaliknya, beri nasehat yang bijak dan kesempatan untuk memperbaiki diri. Tidak ada manusia yang sempurna di dunia ini.11. Kembangkan Jiwa Seni Anak Anda
Jangan ragu untuk menyediakan sebuah tembok khusus agar dicoret-coret si buah hati dengan aneka warna. Semua itu pada dasarnya adalah upaya anak-anak untuk meluapkan hasrat kreatif mereka. Hampir semua anak melakukannya, bukan?Kembangkan jiwa seni anak |
12. Bacakan Cerita Sebelum Tidur
Penny Lewis dari Universitas Cardiff menemukan fakta jika ada hubungan yang erat antara tidur yang baik dan peningkatan kreatifitas. Lebih jauh, ketika kita tidur, beberapa saraf di otak tetap bekerja. Inilah yang bisa membuat kita menjadi insan yang lebih kreatif ketika bangun.Mendengar cerita bisa meningkatkan daya krativitas |
Sekarang tugas Anda adalah menstimuli imajinasi Anak dengan dongeng-dongeng yang dapat meningkatkan daya imajinasi mereka. Beberapa cerita klasik karya Laura Ingalls Wilder maupun kisah-kisah populer dari Injil bisa membekas dalam diri mereka. Hal ini diharapkan mampu meningkatkan perkembangan jiwa kreatif sekaligus menanamkan karakter yang baik untuk mereka secara berkelanjutan.
Demikian 12 cara sederhana untuk meningkatkan kreatifitas anak Anda. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.
Referensi :Untuk bacaan lebih lanjut perihal kreatifitas, silahkan kunjungi beberapa artikel berikut
Posting Komentar untuk "12 Cara Meningkatkan Kreativitas Anak DENGAN CEPAT"