Widget HTML #1

Cara Instal DAPODIK 2025

Dalam artikel ini Anda akan mengetahui cara instal DAPODIK 2025 yaitu versi terbaru yang dirilis oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. 

Kami paham Anda benar-benar butuh panduan yang singkat, padat namun lengkap, sehingga kami tidak akan bertele-tele, namun langsung menjelaskan hal-hal penting yang memang harus diketahui seputar langkah mengunduh dan menginstal DAPODIK versi 2025. 

Untuk itu, silahkan baca sampai selesai panduan ini dan kemudian tulis di kolom komentar apabila ada pertanyaan atau Anda merasa terbantu dengan artikel ini. 

Langkah Sebelum Menginstall DAPODIK 2025

  1. Silahkan uninstall atau delete DAPODIK versi sebelumnya yang mungkin sudah anda unduh di komputer. Tidak tahu caranya? Silahkan baca di cara uninstall DAPODIK 2024.
  2. Pastikan jaringan internet stabil karena ukuran file DAPODIK 2025 ini sangat besar. Stabilnya jaringan internet akan mempengaruhi kecepatan unduhan.
  3. Matikan anti virus yang ada agar tidak terjadi kemungkinan crash

Langkah-langkah di atas harus diperhatikan dan diketahui dengan cermat agar proses unduh serta instalasi DAPODIK versi terbaru yakni 2025 bisa dilakukan dengan baik dan lancar. Perlu diketahui juga DAPODIK 2025 membutuhkan spesifikasi minimum tertentu dan jenis sistem operasi yang paling cocok adalah Windows 10 ke atas. Jika ingin dipasang di sistem operasi lainnya, misal IMac akan lebih sulit dan ribet. 

Setelah melakukan langkah di atas, saatnya untuk unduh dan melakukan instalasi DAPODIK 2025 di komputer. 

cara unduh dan instal dapodik 2025
cara unduh dan instal dapodik 2025

Langkah Mengunduh dan Install DAPODIK 2025

  1.  Unduh installer aplikasi DAPODIK 2025 di laman resmi di https://dapo.kemdikbud.go.id/unduhan.
  2. Akan ada dua pilihan, yakni DAPODIK untuk jenjang PAUD, SD, SMP dan SMA (PAUDIKDASMEN) dan untuk jenjang SMK (DAPODIK VOKASI). Pilih sesuai kebutuhan.
  3. Tunggu selagi proses mengunduh selesai.
  4. Cari file unduhan berupa installer di bagain download atau lainnya, lalu klik kanan dan pilih run as administrator. 
  5. Tungguh proses instalasi selesai. 
  6. Setelah itu buka aplikasi DAPODIK. 
  7. Lakukan registrasi, yakni dengan memilih mode online.
  8. Masukkan kode registrasi, nama user dan password. Gunakan kode, nama user dan password yang sama dengan versi 2024. 
  9. Jika sudah, maka Anda akan diarahkan ke laman beranda. Selamat, Anda sudah berhasil melakukan instalasi DAPODIK 2025. 

Demikianlah cara untuk mengunduh dan menginstal DAPODIK 2025. Segera unduh dan install DAPODIK 2025 serta lakukan sinkronisasi agar urusan administrasi dan kedinasan dapat berlangsung dengan baik. (esaiedukasi.com)

Guritno Adi
Guritno Adi Penulis adalah seorang praktisi, inovator dan pemerhati pendidikan. Memiliki pengalaman terjun di dunia pendidikan sejak 2007. Aktif menulis di berbagai media massa, baik cetak maupun elektronik. Blog yang sedang Anda baca adalah salah satu situs miliknya. Memiliki kerinduan untuk melihat generasi muda menjadi generasi pemenang yang siap menyongsong era Industri 4.0

Posting Komentar untuk "Cara Instal DAPODIK 2025"